Senin, 21 Maret 2022

Cloud-base service-AWS

 

Aws adalah singkatan dari amazon web services yang merupakan platform layanan berbasis cloud yang memiliki hampir semua kebutuhan bisnis digital dalam melakukan pembuatan aplikasi canggih yang dilengkapi dengan kemampuan skalabilitas, fleksibilitas dan keandalan. Platform amazon web services juga memberi penawaran hingga 100 layanan yang dibutuhkan saat ini dan terus mengalami peningkatan.

fitur unggulan kepada para developer yang telah terintegrasi dengan penyimpanan database, pengiriman konten, komputasi dan beberapa fitur untuk meningkatkan fungsionalitas portofolio. Fitur cloud computing ialah salah satu fitur unggulan yang tersedia di Amazon Web Services dalam meningkatkan laju pertumbuhan bisnis anda.

Jenis-jenis layanan AWS

Amazon web services mempunyai berbagai fitur dan layanan yang dapat dipilih sesuai kebutuhan penggunanya. Nah berikut ini merupakan beberapa jenis layanan AWS yang tersedia dan digunakan oleh developer di berbagai belahan dunia, simak lebih lanjut di bawah ini.

Layanan umum AWS

Berikut ini merupakan jenis layanan amazon web services yang paling umum dan sering digunakan oleh para developer dalam mengembangkan bisnisnya:

1. Amazon EC2

Layanan ini menyediakan sistem komputasi yang lebih aman dan mempunyai kelebihan yang fleksibel saat digunakan di cloud, Amazon EC2 dapat diatur ulang sesuai kebutuhan pengguna.

Contohnya ialah saat web yang telah dibuat mempunyai lalu lintas sekitar 10ribu dalam sehari yang sangat membebani server, layanan ini dapat berperan untuk menambah kekuatan server website anda dalam menampung lalu lintas tersebut dan pastinya beban pada server menjadi berkurang.

2. Amazon elastic beanstalk

Jenis layanan amazon web service yang paling umum digunakan selanjutnya ialah amazon elastic beanstalk, layanan ini dibangun dengan menggunakan banyak bahasa pemrograman yang dirancang untuk membantu pengguna dalam melakukan deploy dan mengatur desain pada aplikasi berbasis web.

Dalam menggunakan layanan ini, pengguna cukup mengupload kode yang telah dibuat dan Amazon Elastic Beanstalk akan menangani proses deployment secara otomatis, mulai dari mengatur ukuran hingga menjaga kualitas data dan melakukan sejumlah pengukuran pada kode tersebut.

3. Amazon lambda

Amazon lambda merupakan layanan yang digunakan untuk menjalankan sejumlah kode yang telah dibuat tanpa harus mengelola dan membuat server, layanan ini dapat dilakukan secara otomatis sesuai kebutuhan developer. Pihak developer yang menggunakan layanan ini hanya melakukan pembayaran pada proses komputasi yang berjalan dan tidak ada biaya tambahan saat kode yang diunggah tidak berjalan dengan baik.

4. Amazon lightsail server

Lightsail termasuk layanan yang mudah digunakan dan dikelola oleh pengembang, Amazon Lightsail ialah bentuk server virtual yang dapat digunakan untuk membuat berbagai project dengan cepat dan efisien, contoh yang sering digunakan oleh para developer ialah alat transfer data, penyimpanan cloud berbasis SSD, manajemen DNS dan pengelolaan IP statis.


Layanan penyimpanan AWS

Saat ini, penyimpanan data berbasis cloud sangat dibutuhkan oleh banyak perusahaan dan organisasi. Amazon Web Services hadir dan menyediakan berbagai layanan penyimpanan bagi para pengembangan, berikut dibawah ini merupakan beberapa jenis layanan penyimpanan amazon web services yang perlu diketahui.

1. Amazon S3

Layanan ini dapat mengambil dan menyimpan berbagai data dari platform mana saja, seperti situs website, sensor IOT, aplikasi seluler dan lainnya. Amazon S3 dapat diandalkan dalam manajemen data, fleksibilitas dan keamanan tingkat tinggi dalam penyimpanan cloud.

2. Amazon elastic block store (EBS)

layanan ini memiliki konsep sama seperti harddisk yang dimana pengguna dapat mengirim dan menerima data EC2 secara instans. Ketika proses pengiriman, pengembang juga dapat membuat file system yang dibutuhkan dan mendapatkan akses cepat ke penyimpanan data berbasis cloud.

3. Amazon elastic file system (EFS)

Amazon elastic file system ialah layanan penyimpanan berbasis cloud yang tersedia di amazon web services yang didesain untuk berbagai kemampuan seperti menangani kelebihan beban pada sistem, penggunaan tanpa henti, mengelola server secara bersamaan dan sebagainya.

Layanan ini juga dapat digunakan pengguna dalam mengatur dan membuat system file aplikasi web secara otomatis tanpa menghambat kinerja program yang sedang berjalan ketika file akan ditambah atau dihapus dalam waktu yang sama.

4. Amazon glacier

Jenis layanan penyimpanan amazon web services yang terakhir ialah amazon glacier, layanan ini merupakan penyimpanan cloud yang digunakan dalam melakukan arsip data dan backup dalam jangka panjang. Amazon glacier sering dipilih karena mempunyai biaya murah dan tingkat keamanan yang tinggi.

Layanan database AWS

Berikut di bawah ini merupakan jenis jenis layanan database AWS yang perlu anda ketahui.

1. Amazon redshift

Amazon redshift ialah layanan data warehouse yang dapat digunakan dalam melakukan analisa data mendalam dengan SQL dan berbagai alat kecerdasan bisnis yang tersedia lainnya. Layanan ini juga dapat dimanfaatkan untuk menjalankan data query kompleks mengenai terabyte yang terstruktur dan menerima hasil data dalam beberapa detik saja.

2. Amazon RDS

Layanan RDS dapat digunakan dalam pengoperasian, mengurangi proses konfigurasi dan melakukan pengukuran database secara relasional di penyimpanan cloud. RDS bisa digunakan secara maksimal oleh pengembang untuk kinerja sistem memory dan hal hal seputar operasi input/output.

Amazon RDS juga terdapat fitur tambahan dengan harga yang lebih murah dan bisa diatur kapasitasnya sesuai kebutuhan sekaligus dapat melakukan tugas yang bersifat administratif secara otomatis yang cukup menyita banyak waktu seperti patching, melakukan backup data, konfigurasi database hardware dan sebagainya.


Layanan AWS lainnya

Berikut ini ada beberapa layanan lainnya yang tersedia di amazon web services yang juga perlu untuk diketahui, simak lebih lanjut di bawah ini.

1. Amazon route 53

Amazon route 53 ialah salah satu layanan yang tersedia di amazon web services yang memiliki peran dalam mengatur pengiriman jaringan, konten dan layanan DNS berbasis cloud yang terstruktur.

2. Application discovery services (ADS)

Layanan yang terdapat pada amazon web services selanjutnya ialah application discovery services (ADS), layanan ini dapat dijalankan dalam membantu perusahaan untuk melakukan perencanaan data mengenai project migrasi dengan cara mengumpulkan berbagai informasi seputar data center on-premise dari perusahaan tersebut.

Menyiapkan proses migrasi data center sebuah perusahaan cukup merepotkan dan menyertakan banyak beban kerja yang pada umumnya saling terkait dengan yang lain. Maka dari itu, dengan hadirnya layanan ini akan mempermudah anda dalam mengumpulkan setiap data terkait penggunaan server dan pemetaan dependensi sebagai langkah awal yang sangat penting dalam melakukan proses migrasi.

Intinya adalah layanan amazon application discovery services dapat berperan dalam mengumpulkan informasi, konfigurasi dan memahami perilaku server untuk membantu pengembang atau perusahaan supaya lebih cepat serta meringankan beban kerja yang berjalan.

3. Amazon auto scaling

Layanan amazon auto scaling dapat sesuaikan secara otomatis pada kapasitas penyimpanan cloud untuk menjaga kinerja aplikasi yang telah dibuat agar menjadi lebih stabil dan bisa dipantau secara realtime di berbagai layanan amazon yang juga dapat diaplikasikan di layanan database dan web.

4. Aws identity and access management

Kemudian terdapat layanan pada amazon web services yang disediakan secara gratis dengan nama aws identity and access management yang dapat dimanfaatkan oleh developer dalam mengatur akses pengguna dan grup ke berbagai layanan yang ada pada AWS.

5. Amazon elastic load balancing

Amazon elastic load balancing merupakan salah satu layanan yang mengatur distribusi jaringan dan konten secara otomatis melakukan pengiriman lalu lintas aplikasi yang masuk ke alamat ip dan berbagai target lainnya seperti instans amazon EC2. Layanan ini juga dapat digunakan untuk mengatasi beban lalu lintas pada aplikasi yang dibuat dalam zona yang tersedia.

Kelebihan AWS

Layanan AWS saat ini telah dipercaya oleh banyak perusahaan ternama dan telah menjadi komponen penting dalam infrastruktur sistemnya, berikut dibawah ini merupakan beberapa kelebihan layanan AWS yang perlu diketahui.

Keamanan yang canggih. Amazon Web Service dapat mengenkripsi berbagai data dan privasi yang lebih terjamin serta fitur penyimpanan data secara menyeluruh.

Berpengalaman dalam menyesuaikan kebutuhan pengguna. Para developer nantinya juga dapat memanfaatkan berbagai layanan yang tersedia dan dibuat berdasarkan pengalaman pengguna selama bertahun-tahun.

Memiliki layanan yang beragam. Katalog layanan yang ada di amazon web services sangat beragam, contohnya seperti migrasi, alar pengembangan, keamanan, member area dan layanan lainnya.

Mudah untuk digunakan. Aws cukup mudah digunakan oleh seeorang pemula yang dimana para developer dengan mudah melakukan berbagai tindakan seperti deployment, membangun program baru, melakukan hosting atau memigrasi berbagai program yang telah dibuat sebelumnya.

Dapat diatur sesuai selera pengguna. Layanan aws dapat dengan mudah diatur dan disesuaikan tergantung keinginan developer.

Fleksibilitas yang mempuni. Amazon web services mempunyai kelebihan yang sangat fleksibel dan mumpuni yang dapat digunakan oleh developer dalam memilih bernagai database dan bahas os yang dibutuhkan.

Hemat biaya. Pihak perusahaan yang menggunakan layanan aws hanya perlu melakukan pembayaran untuk harga penyimpanan cloud, daya komputasi dan sumber daya lainnya.

Telah dipercaya oleh banyak perusahaan besar. Layanan amazon web services telah banyak digunakan oleh perusahaan ternama dunia seperti america online, airbnb, adobe system dan banyak perusahaan lainnya.

Pengguna layanan AWS

Banyak perusahaan ternama di berbagai belahan dunia yang menggunakan layanan dari platform Amazon web service dalam mengembangkan bisnis mereka, diantaranya adalah sebagai berikut :

1. Adobe systems

Adobe systems menggunakan layanan AWS dalam memberikan tempat untuk menjalankan multi-terabyte bagi penggunanya yang pada sistemnya telah dilengkapi dan terintegrasi dengan layanan AWS Cloud. Adobe systems juga bisa melakukan pengembangan pada sistemnya dan dapat menjalankan sejumlah perangkat lunaknya sendiri yang dibarengi dengan mengelola berbagai infrastruktur dan tindakan deployment lainnya.

2. Airbnb

Airbnd ialah marketplace yang menyediakan jasa seputar sewa tempat penginapan yang juga menggunakan layanan AWS cloud yang bertujuan supaya pemilik bangunan dan para pengunjung dapat terhubung satu sama lain dalam sistem marketplace.

3. America online (AOL)

America online telah memilih AWS dalam melakukan peningkatan layanannya, menutup pusat data, dan mematikan server co-located serta in-house yang berjumlah sekitar 14.000. Dengan menggunakan layanan aws, perusahaan ini juga mendapatkan sejumlah keuntungan seperti menghemat sumber daya energi hingga jutaan dollar, jangkauan global yang lebih luas, beban kerja yang terkonversi ke layanan berbasis cloud dan sebagainya.

4. Autodesk

Autodesk merupakan perusahaan multinasional yang berfokus untuk membuat dan mengembangkan berbagai perangkat lunak komputer yang dikhususkan pada industri desain, hiburan dan teknik.

Perusahaan ini menggunakan layanan amazon cloud seperti Amazon S3 dan Amazon RDS, dalam hal lainnya Autodesk juga dapat melakukan pengembangan berbagai alat untuk media pembelajaran dari software yang telah dibuat dan meningkatkan infrastrukturnya.

5. BMW

BMW menjalankan layanan AWS dalam melakukan integrasi berbagai program model terbaru ke produk mobil yang telah dibuat, salah satu contohnya ialah mengumpulkan berbagai data sensor dari produk mobil BMW seri 9 yang dirancang untuk menyediakan informasi pada pengemudi mengenai peta yang telah diupdate secara dinamis.

6. BitDefender

BitDefender merupakan perusahaan software yang berfokus pada keamanan data internet, hasil produk perangkat lunak yang banyak diketahui saat ini ialah produk khusus antivirus dengan nama Bitdefender dan anti-spyware. Perusahaan ini menggunakan layanan Amazon EC2 dalam mengatur ratusan layanan yang mengelola data hingga lima terabyte.

Dalam layanannya, BitDefender juga menggunakan fitur aws lainnya seperti Elastic Load Balancer yang digunakan dalam mengatur keseimbangan berbagai koneksi data yang masuk ke layanan tersebut dan memberikan layanan pengiriman data secara global dengan sangat baik.

7. Comcast

Comcast ialah penyedia layanan internet di negara Amerika Serikat dan salah satu perusahaan kabel terbesar di dunia yang menggunakan layanan AWS dalam lingkungan hibrid. Dari berbagai pilihan penyedia layanan cloud, perusahaan comcast menggunakan layanan AWS dikarenakan mempunyai kelebihan berupa fleksibilitas dan pembangunan infrastruktur lingkungan hibrid yang dapat diatur sesuai kebutuhan.

8. Docker

Pengguna layanan amazon web service selanjutnya ialah docker yang juga perusahaan yang menggunakan layanan berupa Amazon EC2 dalam memudahkan para developer untuk membangun, mengirim dan mengembangkan perangkat lunak.

9. General electric (GE)

General electric juga menggunakan layanan aws dalam memindahkan sekitar 9.000 layanannya termasuk 300 modul ERP yang berbeda-beda, hal ini juga diikuti oleh perusahaan ternama lainnya seperti McDonald’s, Kellogg’s, Howard Medical School, NASA dan sebagainya.

10. Canon inc

Salah satu divisi yang dimiliki perusahaan canon menggunakan layanan aws dalam sistemnya yang mempunyai sejumlah kelebihan seperti biaya yang dibutuhkan lebih kecil, jangkauan global yang lebih luas, penerapan layanan yang lebih cepat dan sebagainya.

11. Surat kabar guardian

Dalam operasinya, surat kabar guardian telah memanfaatkan berbagai layanan AWS dalam mengatur tampilan dashboard yang ditujukan pada editor untuk mengetahui tren yang sedang diminati oleh masyarakat di berbagai belahan dunia secara real time.

12. Financial times

Financial times ialah salah satu bentuk organisasi terkenal di dunia yang bergerak di bidang berita bisnis. Dalam operasinya, financial times memanfaatkan layanan Amazon Redshift dalam melakukan analisa secara mendalam dan cepat. Layanan amazon ini seringkali digunakan oleh the times dalam mengetahui berbagai pertanyaan dengan memperoleh hasil yang tepat.

13. European space agency

Walaupun sebagian besar tugas dan pekerjaan european space agency dikerjakan oleh perangkat satelit, ada beberapa sistem infrastruktur yang dibuat dengan layanan Amazon Web Services, diantaranya seperti penyimpanan data dan sistem komputasi data program yang canggih.

Share:

Selasa, 08 Maret 2022

Teori Komputasi

Teori komputasi adalah cabang ilmu komputer dan matematika yang membahas apakah dan bagaimanakah suatu masalah dapat dipecahkan pada model komputasi, menggunakan algoritme. Bidang ilmu ini terutama membahas hal terkait komputabilitas dan kompleksitas, dalam kaitannya dengan formalisme komputasi.

Untuk melakukan studi komputasi dengan ketat, ilmuwan komputer bekerja dengan abstraksi matematika dari komputer yang dinamakan model komputasi. Ada beberapa model yang digunakan, namun yang paling umum dipelajari adalah mesin Turing. Sebuah mesin Turing dapat dipikirkan sebagai komputer pribadi meja dengan kapasitas memori yang tak terhingga, namun hanya dapat diakses dalam bagian-bagian terpisah dan diskret. Ilmuwan komputer mempelajari mesin Turing karena mudah dirumuskan, dianalisis dan digunakan untuk pembuktian, dan karena mesin ini mewakili model komputasi yang dianggap sebagai model paling masuk akal yang paling ampuh yang dimungkinkan. Kapasitas memori tidak terbatas mungkin terlihat sebagai sifat yang tidak mungkin terwujudkan, namun setiap permasalahan yang “terputuskan” (decidable) yang dipecahkan oleh mesin Turing selalu hanya akan memerlukan jumlah memori terhingga. Jadi pada dasarnya setiap masalah yang dapat dipecahkan (diputuskan) oleh meisn Turing dapat dipecahkan oleh komputer yang memiliki jumlah memori terbatas.

Teori komputasi dibagi lagi menjadi 3 ranting:

Teori otomata (automata theory)
Teori komputabilitas (computability theory) adalah bertugas sebagai pemeriksa batasan-batasan pada model-model teoritis yang digunakan oleh komputer.
Teori kompleksitas (computational complexity theory) adalah sebuah ilmu dimana mengkaji sebuah sistem yang dinamik secara keseluruhan.
 

Beberapa model komputasi:

Mobile Computing atau Komputasi Bergerak
Mobile computing (komputasi bergerak) adalah sebuah kemajuan teknologi komputer yang dapat berkomunikasi menggunakan jaringan tanpa menggunakan kabel serta mudah dibawa atau berpindah tempat, tetapi berbeda dengan komputasi nirkabel.

Grid Computing
Komputasi grid disini adalah memanfaatkan suatu kekuatan pengolahan idle berbagai unit komputer, dan menggunakan kekuatan proses untuk menghitung satu pekerjaan.

Cloud Computing atau Komputasi Awan
Cloud computing adalah perluasan dari konsep pemrograman berorientasi objek abstraksi.

IMPLEMENTASI KOMPUTASI

Pada Bidang Matematika

Matematika Komputasi adalah ilmu yang mengintegrasikan matematika terapan dan ilmu komputer. Banyak masalah industri, juga masalah dalam bidang teknik, kesehatan, sains, bisnis, dan ekonomi dapat dimodelkan secara matematika dan disimulasikan dengan bantuan komputer, dengan tujuan untuk mendapatkan solusi dari masalah tersebut. Karena itu, sangat diperlukan orang-orang yang memiliki pengetahuan dan keahlian dalam simulasi komputer dari model matematika, dan mampu menganalisa dan mengkomunikasikan hasil simulasinya kepada orang lain.

 



























Sumber
https://id.wikipedia.org/wiki/Teori_komputasi
https://rendyaprian21.wordpress.com/2018/03/11/teori-komputasi
Share:

Minggu, 29 Maret 2020

Contoh Kasus Pelanggaran Hak Cipta Dalam Film Soekarno


MAKALAH CONTOH KASUS PELANGGARAN HAK CIPTA DALAM FILM SOEKARNO



Disusun Oleh:
Arie Wijaya                             (51418056)
Muhammad Naufal Umar          (54418782)
Syfa Jordi Dwi Ananda              (57418852)
Nanda Dia Prayoga                   (55418186)





2020
TEKNIK INFORMATIKA
FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI
UNIVERSITAS GUNADARMA


KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan ke hadirat Allah SWT karena atas limpahan rahmat-Nya saya dapat menyelesaikan makalah “CONTOH PELANGGARAN HAK CIPTA DALAM FILM SOEKARNO” ini. Penulis juga menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh pihak yang telah memberi motivasi dan dorongan dalam penyelesaian makalah ini.
            Penulis menyadari bahwa makalah ini masih jauh dari sempurna. Oleh karena itu, dengan segala kerendahan hati penulis mengharapkan kritik dan saran yang bersifat membangun demi kesempurnaan makalah ini.
            Akhir kata, semoga makalah ini dapat bermanfaat bagi penulis khususnya dan pembaca pada umumnya.














Penulis



Depok, 29 maret 2020
DAFTAR ISI

Kata pengantar…………………………………………………..2
Daftar Isi………………………………………………………...3
BAB I PENDAHULUAN………………………………………4
1.1  Latar Belakang……………………………………………...4
1.2  Rumusan Masalah…………………………………………..4
1.3  Tujuan Penulisan……………………………………………4
BAB II Pembahasan…………………………………………….5
BAB III Penutup………………………………………………..7
Daftar Pustaka…………………………………………………..8
















BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Begitu banyaknya kasus pelanggaran hak cipta yang terjadi di Indonesia, tentunya merupakan suatu hal yang meresahkan para pencipta suatu karya. Suatu bentuk kreativitas seseorang yang harusnya dihargai, justru dijadikan sebagai kesempatan untuk mencari keuntungan bagi berbagai pihak yang tidak bertanggung jawab.
Film biografi tentang soekarno sempat mengalami permasalahan. Hal tersebut dikarenakan salah satu putri alm.Soekarno, Ibu Rachmawati menggunggat film tersebut karena ada beberapa skrip yang tidak sesuai.
Pihak hanung bramantyo sebagai tergugat merupakan sutrada yang menggarap film soekarno. Hal ini memaksanya harus menyelsaikan di pengadilan.

1.2 Rumusan Masalah
1.      Bagaima awal perkara kasus pelanggaran hak cipta dalam film soekarno?
2.      Bagaimana pelanggaran yang dilakukan?
3.      Apa pasal yang dilanggar?
4.      Bagaimana hasil kasus tersebut?
1.3 Tujuan Penulisan
1.      Mengetahui awal perkara kasus pelanggaran hak cipta dalam film soekarno.
2.      Mengetahui pelanggaran yang dilakukan.
3.      Mengetahui pasal yang dilanggar.
4.      Mengetahui hasil kasus.








BAB II
PEMBAHASAN
Film Soekarno garapan sutradara Hanung Bramantyo terancam ditarik dari peredaran setelah Pengadilan Niaga Jakarta Pusat mengeluarkan penetapan sementara terkait adanya dugaan pelanggaran hak cipta di film tersebut.
Penetapan sementara ini diterbitkan setelah Rachmawati Soekarnoputri, salah satu putri Bung Karno, melayangkan permohonan ke Pengadilan Niaga Jakarta Pusat.
Dalam penetapan sementara yang dikeluarkan pada Rabu (11/12/2013), pihak PT Tripar Multivision Plus, Raam Jethmal Punjabi, dan Hanung Bramantyo diperintahkan segera menyerahkan master serta skrip film Soekarno kepada Rachmawati. Alasannya, terdapat pelanggaran hak cipta di film tersebut.
Multivision Plus, Raam Punjabi, serta Hanung juga diperintahkan menghentikan, menyebarluaskan, ataupun mengumumkan hal-hal yang terkait dengan film Soekarno khusus di adegan yang tercantum di skrip halaman 35.
Menurut penetapan sementara, adegan itu menampilkan "...dan tangan polisi militer itu melayang ke pipi Sukarno beberapa kali. Saking kerasnya Sukarno sampai terjatuh ke lantai" dan adegan "popor senapan sang polisi sudah menghajar wajah Soekarno".
Kuasa hukum Rachmawati Turman Panggabean mengklaim skrip film layar lebar ini dibuat oleh kliennya.
"Skrip pertama dan kedua oke, lalu di skrip ketiga tiba-tiba ada cerita Soekarno bertemu dengan polisi militer Jepang dan ditempeleng sampai jatuh. Rachma tidak setuju dan akhirnya mengundurkan diri," paparnya kepada Bisnis, Kamis (12/12/2013).
Padahal, menurut Turman, Rachmawati lah yang awalnya memunyai ide membuat film ini. Setelah kliennya mundur, produksi film tetap dilanjutkan termasuk adanya adegan yang dipermasalahkan.
"Film harus ditarik. Kalau mau dikeluarkan lagi, harus direvisi dulu skripnya," tegasnya.
Permohonan penetapan sementara ini didasarkan pada Peraturan Mahkamah Agung (Perma) Nomor 5 Tahun 2012. Beleid ini khusus mengatur hak kekayaan intelektual, yakni hak cipta, desain industri, merek, dan paten.
Dalam ketentuan itu juga disebutkan bagi mereka yang tidak menaati penetapan ini dapat dipidana dengan Pasal 216 KUHP. Pidana penjara yang dinyatakan dalam pasal itu adalah paling lama 4 bulan 2 minggu, sedangkan pidana denda paling banyak sebesar Rp9 ribu.
Terkait hal ini, pihak Hanung menolak berkomentar dan hanya mengatakan permasalahan tersebut akan dijelaskan oleh kuasa hukum Multivision Plus.

Gugatan Rachmawati dikabulkan .
Pengadilan Niaga di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat akhirnya mengambil keputusan terkait gugatan yang dilayangkan Rachmawati Soekarnoputri terhadap film "Soekarno" produksi PT Tripar Multivision Plus dengan sutradara Hanung Bramantyo.
Senin (10/3) kemarin, Pengadilan Niaga memutuskan bahwa hak cipta film "Soekarno" ada di tangan Rachmawati. Sehingga, Raam Punjabi dan Hanung Bramantyo dinyatakan telah melanggar hak cipta.
"Proses ini sudah berjalan tiga bulan, dan Alhamdulillah hakim di pengadilan telah memutuskan hak cipta film "Soekarno" ada di tangan saya," kata Rachmawati saat menggelar konferensi pers di Universitas Bung Karno, Jakarta, Selasa (11/3).
Leonard Simorangkir sebagai pengacara Rachmawati menambahkan, setelah keputusan ini berkekuatan hukum tetap. Pihaknya juga berencana akan menuntut ganti rugi dengan nominal yang masih akan didiskusikan.
"Selama penayangannya, film ini telah mendapatkan banyak keuntungan. Kita juga akan berpikir untuk mengambil keuntungan itu dengan menempuh jalur hukum. Terserah nantinya Ibu Rachmawati mau kasih ke siapa," ujar Leo.
Namun, dalam gugatan yang dilayangkan ke Pengadilan Niaga tersebut, Rachmawati hanya menuntut Raam Punjabi dan Hanung Bramantyo untuk meminta maaf dan membayar uang senilai Rp 2.
"Dalam gugatan ini, Ibu Rachmawati memang tidak melihat nilai rupiahnya. Yang penting mereka merasa bersalah dan membayar ganti rugi, walaupun hanya Rp 2," kata Rachmawati.
Rachmawati menegaskan, siapapun memang punya hak untuk membuat film tentang tokoh-tokoh bangsa, termasuk juga tentang Bung Karno. Namun bila masih memiliki ahli waris, hendaknya orang yang ingin membuat film tersebut harus meminta izin terlebih dahulu.
"Dalam kasus ini, bukan hanya meminta izin saja, tapi sudah dibuat suatu kesepakatan yang seharusnya ditaati oleh semua pihak. Tapi ternyata pihak yang berpartner dengan saya itu malah melanggar perjanjian tersebut dan membuat film 'Soekarno' di luar naskah aslinya hingga merusak karakter Soekarno," kata Rachmawati.
Diakui Rachmawati, ide membuat film Soekarno memang berasal dari dia. Saat itu ia sempat meminta aktris Widyawati untuk merekomendasikan nama sutradara yang bisa memvisualkan ide-idenya tersebut. Pilihan pun akhirnya jatuh pada Hanung Bramantyo.
"Jadi Hanung itu tidak lebih dari seseorang yang saya minta untuk melukis, tapi rancangan, ide dan gagasannya itu tetap dari saya karena saya yang tahu persis tentang ayah saya dibandingkan dia dan Raam Punjabi," tegasnya.
Tuntutan pelanggaran hak cipta secara pidana juga sudah dilayangkan Rachmawati ke Polda Metro Jaya bagian Kriminal Khusus. "Dengan keluarnya keputusan dari Pengadilan Niaga ini, saya berharap mereka juga bisa segera ditetapkan sebagai tersangka," ujarnya.

BAB III
PENUTUP
3.1 Kesimpulan
Dari pembahasan di atas dapat disimpulkan bahwa, pelanggaran hak cipta tersebut didasarkan pada Peraturan Mahkamah Agung (Perma) Nomor 5 Tahun 2012. Beleid ini khusus mengatur hak kekayaan intelektual, yakni hak cipta, desain industri, merek, dan paten. Adapun dasar hukum yg dapat menjadi landasan Dalam ketentuan itu juga disebutkan bagi mereka yang tidak menaati penetapan ini dapat dipidana dengan Pasal 216 KUHP. Pidana penjara yang dinyatakan dalam pasal itu adalah paling lama 4 bulan 2 minggu, sedangkan pidana denda paling banyak sebesar Rp9 ribu.

3.2 Saran
            Kepada siapapun pihak yang ingin membuat sebuah karya harus memikirkan semua elemen yg membangun sebuah karya tersebut.seperti izin pembuatan film, tidak hanya izin siapa tokoh yg akan diperankan,naamun juga izin penggunaan alur cerita.selaij itu dalam pembuatan karya tidak hanya mementingkan pribadi,namun setiap rekan yang ikut dalam pembuatan karya tersebut.jadi tidak ada salah paham dalam karya tersebut
















DAFTAR PUSTAKA
https://lifestyle.bisnis.com/read/20131212/254/192128/langgar-hak-cipta-film-soekarno-terancam-dibredel

Share:

Rabu, 15 Januari 2020

Membuat Toko Online Dengan Prestashop

Kemudahan berbelanja sudah bisa kita rasakan saat ini. Mencari barang di toko online, kemudian klik dan bayar, maka barang akan dikirim ke rumah. Peluang tersebut bisa kita manfaatkan dengan membuat toko online sendiri sebagai sarana jika ingin menjual barang tanpa toko fisik. 

Maka dari itu, kita akan belajar membuat toko online menggunakan CMS Prestashop. Berikut langkah-langkahnya:

1. Download laragon di https://laragon.org/download.html kemudian install.
2. Download prestashop di https://www.prestashop.com/en/download kemudian install (sudah di extract di laragon)
3. Isi data prestashop sesuai dengan form yang tersedia seperti membuat database dan konfigurasi data base, membuat nama toko online
» Shop name                    : Masukan nama untuk toko online anda
» Install demo products   : Klik Yes ( menampilkan contoh produk pada halaman prestashop )
» Default country            : Pilih Indonesia
» Shop timezone              : Pilih Asia/Jakarta
 » Shop logo                    : Ukuran gambar disarankan 209 x 52 

dan data lainnya. 

4. Jika sudah, maka prestashop sudah berhasil terinstall di localhost.

Cara menggunakan prestashop

1. E-commerce bisa dikunjungi pada alamat http://localhost/presta. 

2. Untuk melakukan perubahan pada e-commerce seperti memasukan barang, mengganti tampilan dan sebagainya, kita harus masuk ke halaman admin di http://localhost/presta/admin**** (bintang tersebut adalah angka sesuai dengan angka e-commerce kalian, atau sesuai folder admin kalian)

3. Data pengguna yang telah melakukan registrasi, daftar pesanan, dan teknis sebagainya dapat kalian lihat di halaman admin.

Berikut ini adalah tampilan dari E-Commerce yang telah kami buat
























Untuk lebih jelasnya, silahkan dilihat pada video yang telah kelompok kami buat di https://www.youtube.com/watch?v=b8dvPuizmyM



Share:

Minggu, 16 Juni 2019

Soal 7: Manusia dan Keadilan

PILIHAN GANDA

1.Dibawah ini yang buakn termasuk wujud keadilan sosial dalam perbuatan dan sikap adalah…
a. Perbuatan luhur yang mencerminkan sikap dan suasana kekeluargaan dan kegotongroyongan.
b. Sikap adil terhadap sesama, menjaga akeseimbangan antara hak dan kewajiban serta menghormati hak-hak orang lain.
c. Sikap suka bekerja keras.
d. Suka berleha – leha dalam pekerjaan

2. Dibawah ini merupakan contoh keadilan kecuali…
a. Distributif
b. Asosiatif
c. Kodrat Alam
d. Perbaikan

3. Sila yang berhubungan dengan keadilan sosial, yaitu sila ke…
A. 4
B. 2
C. 5
D. 3

4. keadilan yang memberikan masing-masing orang dengan berdasarkan bagiannya yang berupa suatu kebebasan untuk dapat menciptakan kreativitas yang dimilikinya dalam berbagai bidang kehidupan. Hal tersebut merupakan pengertian dari Iustitia…
A. Creativa
B. Protektiva
C. Vindicativa
D. Distributiva

5. Beberapa faktor yang bukan penyebab orang melakukan kecurangan, diantaranya yaitu.…
A. Faktor ekonomi
B. Faktor peradaban dan kebudayaan
C. Lingkungan
D. Teknis

ESAI
SOAL

1.Tuliskan pengertian pembalasan dan contohnya!
2.Apa yang menyebabkan pembalasan?
3.Apa macam-macam perhitungan dan pembalasan?
4.Sebutkn 5 wujud keadilan sosial!
5.Tuliskan jalur pemerataan asas keadilan!
JAWAB

1.Pembalasan ialah suatu reaksi atas perbuatan orang lain. Dalam Al-Qur’an terdapat ayat-ayat yang menyatakan bahwa Tuhan akan memberikan pembalasan bagi orang-orang yang bertaqwa yaitu dengan surga. Sedangkan yang tidak taat akan masuk kedalam neraka.

2.Pembalasan disebabkan sifat dendam. Dendam merupakan sifat yang di benci oleh tuhan, dan merupakan sifat tercela, sifat ini belum akan merasa puas apabila diri kita belum membalaskan kekecewaan atau kekesalan hati kita terhadap oarang yang melakukan kejahatan kepada kita.

3.Dinegara kita ada suatu lembaga khusus yang menangani kejahatan yaitu POLISI. Dalam islam kita kenal yaitu Yaumul Hisab yaitu hari perhitungan segala amal dan perbuatan kita semasa hidup kita didunia.

4.Lima wujud keadilan sosial yang diperinci dalam perbuatan dan sikap :
1.    Perbuatan luhur yang mencerminkan sikap dan suasana kekeluargaan dan kegotongroyongan.
2.    Sikap adil terhadap sesama, menjaga akeseimbangan antara hak dan kewajiban serta menghormati hak-hak orang lain.
3.    Sikap suka memberikan pertolongan kepada orang yang memerlukan.
4.    Sikap suka bekerja keras.
5.    Sikap menghargai hasil karya orang lain yang bermanfaat untuk mencapai kemajuan dan kesejahteraa bersama.

5.    Delapan jalur pemerataan yang merupakan asas keadilan sosial :
1.    Pemenuhan kebutuhan pokok rakyat banyak, khususnya pangan, sandang dan perumahan.
2.    Memperoleh pendidikan dan pelayanan kesehatan.
3.    Pembagian pendapatan
4.    Kesempatan kerja.
5.    Kesempatan berusaha.
6.    Kesempatan berpartisipasi dalam pembangunan, khususnya pada generasi muda dan kaum wanita.
7.    Penyebaran pembangunan di seluruh tanah air.
8.    Kesempatan memperoleh keadilan.
Share:

Soal 11: Manusia dan Harapan

PILIHAN GANDA

1. Berikut ini yang bukan termasuk beberapa kepercayaan adalah kepercayaan kepada…
A. Orang tua
B. Diri sendiri
C. Orang lain
D. Pemerintah

2. Yang bukan termasuk ke dalam teori kebenaran yaitu…
A. Koherensi
B. Pragmatis
C. Struktural
D. Sistematis

3. Kepercayaan harus berdasarksan…
A. B dan C benar
B. Kepercayaan pada diri sendiri
C. Kepercayaan pada Tuhan
D. B dan C salah

4. Di bawah ini yang bukan merupakan penyebab manusia mempunyai harapan ialah…
A. Dorongan kodrat
B. Karunia Tuhan
C. Dorongan kebutuhan hidup
D. Kelangsungan hidup

5. Doa berasal dari bahasa…
A. Jawa
B. India
C. Sansekerta
D. Arab

ESAI
SOAL
1. Jelaskan apa yang dimaksud dengan harapan?
2. Apa persamaan harapan dan cita-cita?
3. Tuliskan contoh harapan!
4. Apa yang kamu ketahui tentang teori kebenaran pragmatis?
5. Apa doorongan hidup menurut Abraham Maslow?

JAWAB
1. Harapan berasal dari kata harap. Artinya supaya sesuatu yang terjadi atau  sesuatu yang belum terwujud. Sedangkan harapan itu sendiri mempunyai makna sesuatu yang terkandung dalam hati setiap orang yang datangnya merupakan karunia dari Allah SWT yang sifatnya terpatri dan sukar dilukiskan. Yang mempunyai harapan atau keinginan itu hati. Putus harapan berarti putus asa.

2. Antara harapan dan cita-cita terdapat persamaan, yaitu keduanya menyangkut masa depan karena belum terwujud, pada umumnya dengan cita-cita maupun harapan orang menginginkan hal yang lebih baik atau meningkat.

3. Berikut beberapa contoh harapan yang setiap orang inginkan:
Seorang mahasiswa ingin mendapatkan nilai IPK yang tinggi
Seorang ibu yang berharap anaknya mendapatkan istri yang sholehah   dan menyayangi anaknya dengan tulus

4. Teori pragmatis dicetuskan oleh filsuf pragmatis dari Amerika Serikat Charles S. Peirce (1839-1914) dalam sebuah makalah yang terbit pada tahun 1878 yang berjudul “How to Make our Ideals Clear”. Bagi kaum pragmatis kebenaran adalah sama artinya dengan kegunaan. Ide, konsep, pengetahuan, atau hipotesis yang benar adalah ide yang berguna. Ide yang benar adalah ide yang paling mampu memungkinkan seseorang (berdasarkan ide itu) melakukan sesuatu secara paling berhasil dan tepat guna. Berhasil dan berguna adalah kriteria utama untuk menentukan apakah suatu ide itu benar atau tidak.

5. Menurut Abraham Maslow, sesuai dengan kodratnya harapan manusia atau kebutuhan manusia itu ialah :
Kelangsungan hidup (survival)
Keamanan (safety)
Hak dan kewajiban mencintai dan dicintai (be loving and love)
Diakui lingkungan (status)
Berikut penjelasannya lebih lanjut :
A. Kelangsungan hidup (survival)
Setiap dari kita selalu ingin survive dalam setiap keadaan. Meski sebagian orang lebih memilih untuk mengakhiri hidupnya meski sebenarnya kontrak hidupnya belum habis. Tapi, saya yakin itu hanya sebagian kecil saja.
B. Keamanan
Rasa aman tidak harus diwujudkan dengan perlindungan yang nampak, secara moral pun orang lain dapat memberi rasa aman. Walaupun secara fisik keadaannya dalam bahaya, keyakinan bahwa Tuhan memberikan rasa perlindungan berarti sudah memberikan keamanan yang diharapkan.
C. Hak dan kewajiban mencintai dan dicintai
Tiap orang mempunyai hak dan kewajiban. Dengan pertumbuhan manusia maka tumbuh pula kesadaran akan hak dan kewajiban. Tapi, sebagai manusia yang berakal, kita harusnya mendahulukan kewajiban ketimbang hak. Termasuk dalam masalah “cinta”. Kalau kita ingin menuntut hak kita untuk dicintai orang tua kita, yaaa kita lebih dulu mencintai mereka, karena itu kewajiban kita.
D. Status
Status dalam keluarga, status dalam masyarakat, dan status dalam negara. Status itu penting, karena dengan status orang tahu siapa diri kita.
E. Perwujudan cita-cita
Pada dasarnya itu manusia mengembangkan bakat atau kepandaiannya agar ia diterima atau diakui kehebatannya.


Share:

Soal 10:Manusia dan Kegelisahan

1.Berikut yang merupakan bentuk dari kegelisahan, kecuali…
A. Keterasingan
B. Kesepian
C. Ketidakpastian
D. Kesedihan

2.Asal kata gelisah artinya manifestasi dari rasa…
A. Takut
B. Tidak bahagia
C. Khawatir
D. Sedih

3.Bagaimana Mengatasi/meringankan Kegelisahan?
A. Berbuat sesuatu untuk merubah situasi
B. Mengurung diri dan menjauhi semua orang
C. Keluar atau melepaskan diri dari situasi
D. Bersikap Tenang Berserah Diri Kepada Tuhan

4.Menurut Sigmund Freud kegelisahan terbagi menjadi kegelisahan…
A. Obyektif
B. Neurotik
C. Moril
D. Abstrak

5.Timbul karena perasaan tidak mampu menghadapi apa yang terjadi (bisikan naluri). Merupakan jenis kegelisahan…
A. Syaraf
B. Objektif
C. Moril
D. Otot

ESAI
SOAL
1. Apa yang dimaksud dengan kegelisahan?
2. Apa penyebab orang gelisah?
3. Bagaimana mengatasi kegelisahan?
4. Jelaskan apa yang dimaksud kegelisahan dalam karya seni?
5. Tuliskanlah sumber kegelisahan!

JAWAB
1. Kegelisahan : mekanisme individu untuk mempertahankan diri dalam menghadapi suatu ancaman adanya keterbatasan dari manusia dalam pengetahuannya ada ketidakpastian.
2. Sebab-sebab orang gelisah adalah karena pada hakekatnya orang takut kehilangan hak-haknya. Hal itu adalah akibat dari suatu ancaman, baik ancaman dari luar maupun dari dalam.
3. Cara mengatasi kegelisahan :
Berbuat sesuatu untuk merubah situasi
Keluar atau melepaskan diri dari situasi
Mengadakan perubahan pada diri sendiri sehingga dapat hidup dalam situasi itu tanpa terlalu merasa terganggu
Bersikap Tenang Berserah Diri Kepada Tuhan.
4. Melalui karya seni kita bisa menangkap fenomena kegelisahan dalam dimensi yang lebih jauh dan lebih luas. Refleksi dari kepekaan terhadap kegelisahan lebih mudah ditangkap melalui berbagai karya seni dan terasa berat untuk disampaikan melalui media lainnya.
5. Sumber kegelisahan :
Internal yaitu dari dalam diri individu itu sendiri (rasa berdosa, rasa malu)
Eksternal yaitu ancaman atau bahaya dari luar
Share:

Popular Posts

Copyright © CIBIRAN HALUS | Powered by Blogger

Design by ThemePacific | Blogger Theme by NewBloggerThemes.com